Pages

Rabu, 25 Desember 2013

Doa untuk mengawali segalanya



Saya lahir dan tinggal dalam masyarakat jawa. Sejauh pengetahuan saya dalam khasanah budaya Jawa ada hal menarik bahwa sebelum mengawali segala sesuatu sebaiknya diawali dengan doa. Dalam budaya dan kepercayaan lainpun saya melihat bahwa doa menjadi hal yang lazim dan sudah menjadi 'custom' dalam kehidupan setiap individu. Bahkan dalam beberapa budaya doa juga diwujudkan dalam bentuk persembahan fisik atau sesajen yang kaya makna.Doa sebagai bentuk dari keihklasan dalam mewujudkan suatu keinginan. Dalam catatan saya ini saya juga ingin mengawali posting pertama dengan doa.

In the Name of the Creator of all things both visible and invisible ............................ ............................ Amen.

Lho, kok hanya titik-titik saja?
Ya, bagi saya doa tak perlu dikoar-koarkan. Doa bukan iklan yang digembar-gemborkan. Bukankah tuhan mengetahui segala bahasa bahkan bahasa yang tak terucapkan.Marilah berdoa dengan ikhlas kawan

Penulis

0 komentar:

Posting Komentar